Hotel Khas Tugu Yogyakarta yang dinaungi oleh WIKA Realty Raih Agoda’s Gold Circle Award 2024

Corsec WR - February 28, 2025

Hotel Khas Tugu Yogyakarta yang dinaungi oleh WIKA Realty Raih Agoda’s Gold Circle Award 2024

Jakarta, 21 Februari 2025 – Hotel Khas Tugu Yogyakarta, salah satu hotel di bawah naungan PT Wijaya Karya Realty (“WIKA Realty”), kembali mencetak prestasi dengan meraih Agoda’s Gold Circle Award 2024. Penghargaan bergengsi dari platform Online Travel Agent (“OTA”) Agoda ini diserahkan dalam acara resmi di Hotel Ritz-Carlton, Jakarta, pada Kamis (20/02). Penghargaan ini diberikan kepada hotel yang secara konsisten menawarkan harga kompetitif, fasilitas unggulan, serta layanan terbaik dan fleksibel bagi para tamu.


Penghargaan ini diterima langsung oleh Supriyanto, General Manager Hotel Khas Tugu Yogyakarta, yang menyatakan, “Ini merupakan bentuk pengakuan atas dedikasi kami dalam menghadirkan pengalaman menginap yang luar biasa bagi para tamu.” Ia menambahkan bahwa diperolehnya penghargaan dari Agoda akan kami jadikan motivasi untuk terus berinovasi dan meningkatkan pelayanan untuk memberikan yang terbaik.


“Kami sangat mengapresiasi pencapaian luar biasa yang diraih oleh Hotel Khas Tugu Yogyakarta. Penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen hotel dalam memberikan standar pelayanan terbaik serta mendukung pertumbuhan sektor perhotelan dan pariwisata di Indonesia,” ujar Fery Safaria, President Director WIKA Realty.


Agoda’s Gold Circle Award telah menjadi ajang penghargaan tahunan sejak 2009. Setiap tahun, Agoda memilih dan memberikan pengakuan kepada kelompok mitra properti yang telah menunjukkan nilai unggul bagi pelanggan, layanan kelas dunia, serta kemitraan yang kuat dengan Agoda sepanjang tahun sebelumnya.


Keberhasilan ini semakin memperkuat posisi Hotel Khas Tugu Yogyakarta sebagai pilihan utama bagi wisatawan yang mencari kenyamanan, keramahan, dan pengalaman menginap berkualitas di Yogyakarta. WIKA Realty berkomitmen untuk terus mendorong inovasi dan meningkatkan standar layanan di seluruh unit bisnisnya guna menghadirkan pengalaman terbaik bagi para tamu.

Bagikan Artikel :